Halaman

Rabu, 14 Desember 2011

Manfaat Kelapa Muda

Manfaat Air Kelapa Hijau

Manfaat Air Kelapa Hijau
Manfaat Air Kelapa Hijau
Manfaat Air Kelapa Hijau. Menurut DSA (Dokter Spesialis Anak) air kelapa hijau aman dikonsumsi anak usia batita karena mengandung kalium yang cukup tinggi. Air kelapa hijau bisa menyembuhkan gejala alergi murah meriah daripada tergantung obat terus.
Kalo sakit campak, biasanya dianjurin minum air kelapa hijau biar noda bekas penyakit di kulit kita hilang.
Nilai kalori rata-rata pada pada air kelapa berkisar 17 kalori per 100 gram. Air kelapa hijau, lebih banyak mengandung tanin atau antidotum (anti racun) yang paling tinggi.
Kandungan zat kimia lain yang menonjol yaitu berupa enzim yang mampu mengurai sifat racun.
Komposisi kandungan zat kimia : asam askorbat atau vitamin C, protein, lemak, hidrat arang, kalsium atau potassium.
Mineral yang terkandung : zat besi, fosfor dan gula yang terdiri dari glukosa, fruktosa dan sukrosa.
Kadar air : 95,5 gram/100 gram (95.5%)

Manfaat Air Kelapa Hijau

Manfaat Air Kelapa Hijau. Dalam larutan, air buah kelapa ini punya khasiat dan nilai gizi yg luar biasa. Terdapat unsur makro berupa nitrogen dan karbon, tetapi juga unsur mikro yang sangat dibutuhkan tubuh ada di air kelapa. Unsur nitrogen di dalamnya berupa protein yang tersusun dari asam amino, seperti alanin, sistin, arginin, alin, dan sering. Dibandingkan asam amino yang terdapat di susu sapi, asam amino yang terkandung dalam air kelapa ternyata lebih tinggi. Sementara unsur karbon dapat dijumpai dalam bentuk karbohidrat sederhana seperti glukosa, sukrosa, fruktosa, sorbitol, inositol, dan lainnya.
Begitu pula dengan unsur mikro dalam air kelapa berupa mineral sebagai penganti ion tubuh. Layak memang, bila setelah minum kelapa muda tubuh kita terasa kembali segar.
Jika diteliti lebih jauh, air kelapa ternyata juga mengandung beragam vitamin. Di antaranya vitamin C yang dominan, asam nikotinat, asam folat, asam pantotenat, biotin, serta riboflavin. Tak heran jika air kelapa juga dimanfaatkan sebagai bahan pengobatan tradisional sekaligus kecantikan.

Manfaat Air Kelapa Hijau

Manfaat Air Kelapa Hijau, Berikut kegunaan air kelapa:
Ramuan Pengobatan
1. Penetral Racun
2. Cacingan
3. Luka Bakar
4. Disentri.
5. Gatal-gatal Akibat Eksim
6. Demam Berdarah.
Ramuan Kecantikan
1. Menghilangkan Jerawat.
2. Mencegah Kerutan Wajah Dini.
3. Mencegah Ubanan.
4. Meningkatkan Gairah Seksual.
5. Suara Merdu.

Air kelapa hijau dapat dikonsumsi oleh siapa saja dan umur berapa saja, bahkan khasiatnya baik juga terhadap ibu hamil dan janin yang dikandungnya.
Semoga bermanfaat setelah membaca Manfaat Air Kelapa Hijau

Air Kelapa Turunkan Tekanan Darah

Air Kelapa Turunkan Tekanan Darah. Air kelapa termasuk dalam minuman favorit untuk berbuka puasa. Efek kesegaran yang didapatkan dari air kelapa, antara lain, karena air kelapa mengandung elektrolit alami yang sangat baik untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang.

Air Kelapa Turunkan Tekanan Darah

Dalam situs WebMD disebutkan, air kelapa terdiri dari air (94 persen) dan rendah kalori. Air kelapa juga merupakan sumber vitamin B, potasium, enzim, dan asam amino serta memiliki efek antioksidan dalam tubuh.
Penelitian ilmiah mengenai manfaat air kelapa memang masih terbatas, tetapi salah satunya menyebutkan, tekanan darah pasien tekanan darah tinggi yang rutin mengonsumsi air kelapa turun hingga 71 persen.
“Dibandingkan dengan minuman isotonik atau energy drink, air kelapa lebih kaya akan kalium daripada sodium. Seperti diketahui, sodium harus dibatasi karena bisa menyebabkan hipertensi,” kata dr Helmin Agustina Silalahi, penasihat medis Kalbe Farma, dalam acara jumpa pers Hydro Kuliner Ramadhan di Jakarta, Jumat (5/8/2011).

Air Kelapa Turunkan Tekanan Darah

Kalium dan potasium diketahui bermanfaat untuk kesehatan jantung. Karena itu, para ahli menyebutkan, minum air kelapa murni tanpa gula bisa membantu menurunkan risiko penyakit jantung.
“Organisasi Pangan Dunia (FAO) sudah menyatakan, air kelapa sebagai minuman energi alami. Kandungan fruktosa dan glukosanya juga bisa membuat tubuh berenergi kembali setelah seharian berpuasa, tanpa perlu khawatir gula darah naik,” kata Helmin.
sumber:kompas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar